26 Juni 2014

Menambahkan rumus baru pada kondisi IF office excel

Untuk membuat sebuah kondisi pada office excel, Anda cukup menambahkan sedikit formula yaitu formula IF. Misalnya Anda ingin membuat kondisi; jika sebuah nilai lebih kecil dari yang diinginkan, maka akan tampil keterangan Tidak Lulus, dan akan berubah menjadi Lulus jika nilai tersebut lebih besar dari yang diinginkan. Lihat contoh dibawah.

cara menghitung kondisi excel


Contoh kondisi excel diatas menggunakan rumus dibawah ini.

=IF(60<=D4;"Lulus";"Tidak lulus")

Tapi bukan disana pembahasan kita sebenarnya. Saya akan mencoba menjelaskan pada Anda; bagaimana cara menghitung rumus didalam sebuah Formula IF MS. office excel. Untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah.




Pada gambar diatas, Saya menambahkan formula SUM didalam Formula IF. Tujuannya untuk menghitung nilai yang harus ditambahkan dan ditampilkan pada cell yang sama. Lihat formula excel dibawah:

=IF(60<=G4;"Lulus";"Anda perlu "&SUM(60-G4)&" nilai lagi agar bisa Lulus")

Keterangan
- & Adalah perintah untuk menyatakan pemisahan antara text biasa dengan formula
Text biasa selalu diawali tanda kutip dua (") dan ditutup dengan tanda kutip dua.

Dengan penambahan rumus baru ini, Saya harap dapat mempermudah Anda untuk mempelajari rumus kondisi pada office excel. Semoga bermanfaat.

Mungkin Anda ingin membaca artikel dibawah :
  1. Menghitung nilai dari sheet lain pada cell office excel
  2. Membuat dropdownlist pada cell MS. office excel
  3. Cara menghitung pangkat di excel
4 komentar :
  1. nah ini yang dari tadi dicari,, akhirnya ketemu juga. makasih atas informasinya sangat membantu memecahkan masalah saya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sama-sama mas. Semoga Anda bisa menambahkan rumus SUM didalam formula IF

      Hapus
  2. Boleh juga nch Sob dipraktekin...

    BalasHapus

Jika ada artikel yang tidak Anda mengerti, maka gunakan fasilitas kotak komentar ini atau pada halaman kontak untuk menanyakannya.

Best Regard


Decky canser